Program Studi Kimia Universitas Negeri Malang (UM) mengadakan pameran poster hasil proyek matakuliah Praktikum Kimia Anorganik 2022. Kegiatan ini diselenggarakan pada Senin, 12 Desember 2022 di lobi lantai 1 gedung B19. Peserta pameran adalah mahasiswa-mahasiswa Departemen Kimia dari empat offering (OFF G, OFF H, OFF I, OFF J).
Proyek yang dilakukan mahasiswa ini dibimbing oleh Ibu Nani Farida, Ph.D.; Bapak Husni W Wijaya, Ph.D.; Bapak Dr.rer.nat Ubed SF Arrozi; Ibu Meyga Evi FS, M.Si.; dan Bapak Danar, M.Sc. Proyek yang dikerjakan oleh mahasiswa dirancang dari awal perkuliahan lalu dilakukan beberapa kali revisi oleh dosen pengampu sehingga dapat menghasilkan proyek penelitian yang berkualitas. Mahasiswa mengusulkan proyek yang berbeda tiap kelompok dengan tema proyek, yaitu: sintesis dan karakterisasi senyawa anorganik sederhana. Selain pameran poster, mahasiswa juga membuat laporan penelitian sebagai output proyek yang dikerjakan.
Kegiatan pameran poster berlangsung semarak dan dihadiri mahasiswa Departemen Kimia semua angkatan dan dosen-dosen Departemen Kimia. Peserta antusias dan berdiskusi dengan mahasiswa terkait proyek yang dilakukan. Beberapa hadirin juga menanyakan tentang kendala yang muncul serta bagaimana mahasiswa mengatasi kendala tersebut. Aktivitas tersebut membuat suasana pameran berjalan dinamis dan semarak.